WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Kades Tegal Kunir Kidul Laksanakan Gebrak Vaksin Kodam Jaya Dosis Pertama 1.000 Sasaran Sinovac

TANGERANG, JMI - Dalam mempercepat program Vaksinasi yang digalakkan oleh pemerintah Pusat dan daerah, Pemerintah Desa Tegal Kunir Kidul menggelar gebrak Vaksinasi dari Gerai Kodim 0510/Tigaraksa melalui Koramil O9/Mauk beserta nakes TNI, bertempat di Perumahan Puri Cendana Kp Karolina.Kamis, 30/09/2021.

Pada kesempatan kali ini, Komandan Kodim 0510/Tigaraksa, Letkol Inf. Bangun Siregar dan Camat Mauk Arief Rahman Hakim di dampingi Danramil 09/Mauk Kapten Kav Burhanudin juga hadir pada pelaksanaan vaksinasi di desa Tegal Kunir Kidul untuk memonitoring kegiatan tersebut.

Vaksinasi merupakan Cara terbaik untuk melindungi diri dari wabah Virus Covid 19, Giat Vaksinasi 1.000 sasaran dosis pertama jenis sinovac yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Tegal Kunir berjalan sukses dan juga menerapkan Protokol Kesehatan.

Kades Tegal Kunir Kidul Wawan Sarayu, sangat senang dengan warga yang datang mendaftarkan diri untuk vaksin dan mengucapkan terimakasih kepada warga yang sudah mendukung mensukseskan program vaksinasi dari Pemerintah pusat yang di gelar di Desa Tegal Kunir Kidul.

Terlihat antusias warga yang hadir, Sampai melebihi kuota yang di sediakan.Vaksinasi merupakan salah satu usaha terbaik untuk memutus rantai Pandemi Virus covid19.

"Harapannya dengan sebanyak mungkin kurang lebih 70% Warga Desa Tegal Kunir Kidul Sudah tervaksin, Sehingga kekebalan tubuh masyarkat bisa bertambah untuk Indonesia bebas Covid 19, Dandim 0510/Tigaraksa juga berpesan untuk selalu terapkan prokes dan juga terus menghimbau kepada Masyarakat yang belum tervaksin untuk segera mendaftarkan diri"Terang Wawan Surayu

Kapten Kav Bahrudin selaku Danramil 09/Mauk Menyampaikan, "Saya ucapakan Terimakasih Kepada Kades Tegal Kunir Kidul dan Ketua KNPI Kecamatan Mauk yang telah mengerahkan Warganya dalam pelaksanaan kegiatan serbuan Vaksin Kodam Jaya ini.

Antusias warga sangat luar biasa sekali, Dandim dan Camat Mauk juga menyampaikan untuk segera mendata warga dari tingkat RT dan kejaroan baik yang sudah tervaksin maupun yang belu".Tuturnya

Marwan Hakim selaku Ketua KNPI Kecamatan Mauk menambahkan,"Bertepatan dilaksanakannya kegiatan vaksin dosis pertama 1.000 sasaran yaitu tanggal 30 September yang dimana ini dalah moment sejarah gerakan G 30 S/PKI berharap apa yang kita usahakan upaya pemerintah dan kecamatan dari tingkat Desa kita semua terbebas dari Wabah Virus Covid 19.Salam Pemuda, Salam Sehat" Pungkasnya.

PANDU P & FERRY M/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Apel Besar dan Halal Bihalal Perumda Air Minum Tirta Rangga Kab.Subang Tahun 2024

Subang, JMI - Pj. Bupati Subang Bertindak sebagai pembina Apel Besar yang bertempat di Halaman Kantor Perumda air minum Tirta R...