WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Rapat Evaluasi Kegiatan PWI Koordinatoriat Jakarta Barat



Jakarta, JMI - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Koordinatoriat Jakarta Barat menggelar rapat evaluasi keanggotaan PWI Jakarta Barat serta menyusun Panitia pelaksana Hari Pers Nasional (HPN) 2022, di Gedung Splash Swimming Pool Taman Semanan Indah Kalideres Jakarta, Kamis (25/11/2021).

Hadir dalam rapat tersebut Ketua PWI Koordinatoriat Jakarta Barat Kornelius Naibaho, Sekertaris Ivan Suryadi, Wakil Ketua Maulen Munthe, Bendahara Khairuddin Sinambela, Ketua Panpel HPN 2022 Jakarta Barat Amy serta puluhan anggota.

Dalam sambutannya, Ketua PWI Koordinatoriat Jakarta Barat menghimbau kepada seluruh anggota agar kompak menjalankan roda organisasi secara bersama sama sesuai dengan PDRT PWI, serta kedepannya lebih aktif baik di dalam pemberitaan maupun mengikuti segala kegiatan yang di selenggarakan oleh organisasi, baik kegiatan sosial maupun kegiatan lainnya.

“Agenda dalam waktu dekat ialah mengevaluasi keanggota dengan Registrasi ulang data anggota PWI yang terdaftar di Jakarta Barat agar nantinya kami bisa Inventarisasi para anggota aktif “ kata Kornel.

“ buat semua anggota PWI Jakarta Barat mari kita bersama-sama tingkatkan semangat untuk lebih aktif lagi” Tambahnya.

“Kita semua berprofesi sebagai jurnalis. Maka dari itu asah kreatifitas dan produktifitas. yang tetap bekerja profesional, berpegang teguh kepada kode etik jurnalistik dan kode perilaku wartawan” himbau Kornel.

Pembahasan terakhir terkait Hari Pers Nasional (HPN) di 2022 mendatang, hasil evaluasi, PWI koordinatoriat Jakarta Barat menunjuk Mubinoto Amy sebagai Ketua Panitia HPN 2022.


Faisal 6444/Red/JMI
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Kegiatan Rutin Bersosialisasi di Program Jum'at Curhat Polres Bogor Dengan Masyarakat Kabupaten Bogor Dalam Mencari Solusi Permasalahan

Kab Bogor JMI - Polres Bogor menggelar acara rutin "Jum'at Curhat" di Ruang Command Center Polres Bogor. Kegiatan...