WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Bupati Grobogan Dalam Giat Ground Breaking Penanaman Pohon Asuh 2021

GROBOGAN, JMI - Bupati Grobogan bersama Administratur KPH Gundih menanam pohon dalam acara Ground Breaking Penanaman 2021 dan Pencanangan Pohon Asuh yang dipusatkan di area  hutan petak 83 RPH Pepe BKPH Monggot kecamatan Geyer pada Jumat pagi ( 3/12/21).

Salah satu upaya manusia untuk mengurangi efek pemanasan global dan perubahan iklim adalah dengan memperbanyak adanya penanaman pohon-pohon .

Turut hadir dalam acara ini Dandim 0717 Lerkol Inf Asman Mokoginta, Kapolres AKBP Benny Setyawadi SIK MSi, Kajari M Iqbal SH MA, Kepala CDK Wil I Gunawan SHut, Ketua Pengadilan Negeri, Forkompincam Geyer,  Kades Monggot Susanto , Kades Ngrandu Paiman, Ketua LMT dan Ketua Paguyuban LMDH KPH Gundih,LMP Merah Putih Adi Suprayitno SH,M.KN

Dalam laporannya, Kepala KPH Gundih Khaerudin mengatakan luas hutan yang dikelola sebanyak 30.049,42 hektar yang tersebar dalam 34 desa hutan dan berada dalam 5 kecamatan yakni Geyer, Toroh, Pulokulon, Gabus fan Kradenan. 

Menurutnya,  luas hutan yang ditanami seluas 7 hektar dengan jumlah pohon 8364 Plc terdiri dari pohon jati 6160 plc, kesambi 1540 plc, randu 332 plc dan Indigofera 332 plc. “Dengan penanaman pohon tersebut, kami berharap, peran Perhutani semakin nyata dalam penanganan perubahan iklim, ” beber Khaerudin.

Menurut khaerudin,bahwa pohon memiliki dan mempunyai peranan penting bagi semua mahluk hidup karena pohon bisa menjaga agar bumi ini tetap dalam suhu normal sehingga bisa menyerap dan menyaring adanya polusi udara ,juga dengan banyaknya pohon bisa membantu mengatasi bencana alam dengan menstabilkan cuaca.jelas khaerudin

Sementara itu Bupati Grobogan dalam sambutannya mengatakan Pemkab Grobogan sangat mengapresiasi Perhutani atas kepeduliannya dalam menjaga hutan dan dalam rangka penghijauan untuk lingkungan.”Hutan beperan penting dalam menjaga kehidupan, sumber energi, termasuk oksigen,rekreasi, dan konservasi keanekaragaman hayati” ungkap Bupati 

Heru 78/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Ayo Buruan Daftarkan Diri Anda! Bawaslu Subang Rekrutmen Pengawas ADHOC Khusus Panwaslu Kecamatan di Pilkada 2024

Koordinator Divisi SDM organisasi Diklat Bawaslu, ketua Pokja Rekrutmen panwascam pilkada Subang 2024 Imanuddin Subang, JMI – D...