WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Kecamatan Balaraja Gelar Upacara di Hari Kemerdekaan HUT RI Ke-77

TANGERANG, JMI - Sebagai bentuk perwujudan kepada pahlawan yang berjuang untuk kemerdekaan Republik Indonesia, kecamatan Balaraja kabupaten Tangerang menggelar upacara menaikan sangsaka merah putih dalam acara "Memperingati HUT RI Yang Ke-77 yang bertempat di halaman kantor Kecamatan Balaraja, Rabu 17/8/22

H. Yayat Rohiman S.IP, M.Si selaku Camat Balaraja menjadi inspektur upacara, serta Kapolsek dan danramil turut serta hadir bersama seluruh anggota intansi masing-masing, lurah dan kades se-Kecamatan Balaraja beserta staf juga menjadi bagian dari peserta upacara.
Setiap perwakilan dari ormas ( organisasi masyarakat ) yang ada di kecamatan Balaraja turut serta hadir, dan puskesmas, Pramuka, paskibra serta segenap tokoh masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Balaraja menjadi peserta upacara.

Acara berlangsung sambil memberikan piala penghargaan dari kecamatan Balaraja ke pemenang perlombaan dari peserta tiap desa yang ada di kecamatan Balaraja.

Sesi terakhir dengan foto-foto tiga pilar dengan setiap peserta upacara.

Dewa/JMI/Red
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Lelang Khas Tanah Desa Sambung 2024 Penuh Dengan Antusias Warga

GROBOGAN, JMI - Dalam upaya memenuhi anggaran pandapatan dan belanja desa tahun 2024,Pemerintah Desa Sambung Kecamatan Godong K...