WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Rapimnas Gerindra 2022: Kader Tunggu Jawaban Prabowo Nyapres


BOGOR, JMI
- Rapat Pimpinan Nasional Partai Gerakan Indonesia Raya Tahun 2022 telah resmi dibuka dan dilaksanakan di SICC, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (12/8/2022).

Rapimnas tahun ini memiliki agenda tunggal, yaitu mendengarkan permintaan seluruh dewan pimpinan daerah (DPD) dan organisasi sayap Gerindra agar Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto maju menjadi calon presiden dalam pemilihan presiden dan wakil presiden 2024 serta mendengarkan langsung jawaban Prabowo terhadap permintaan tersebut.

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan pengurus DPD yang telah menyampaikan pandangan di rapimnas, sepakat mendorong Prabowo maju sebagai capres. Lalu, apa alasan Gerindra mendorong Prabowo?

"Alasannya pertama beliau ada capres yang dari berbagai macam survei paling populer, paling diminati, paling disukai," kata Muzani kepada wartawan di SICC Sentul, Bogor, Jumat (12/8/2022).

Lebih lanjut, Muzani menyebut kinerja Prabowo sebagai menteri pertahanan patut diperhitungkan. Menurutnya, Prabowo memberikan dampak positif bagi pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Kemudian, Muzani menyebut Prabowo selalu berkomitmen untuk menjaga keutuhan NKRI.

"Itulah alasan kader kenapa seluruhnya meminta Pak Prabowo, yang disebut hari ini oleh seluruh yang menyampaikan pandangan, hanya tunggal namanya Prabowo Subianto, tidak ada nama lain," lanjutnya. 

Lebih lanjut, Muzani mengatakan Prabowo akan memberikan jawaban pada petang ini.

CNBC/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Bawaslu Subang Gelar Rapat Evaluasi Tahapan Pemilu 2024, Sekaligus Proyeksikan Tahapan Pilkada Serentak 2024

Subang, JMI - Bawaslu Subang menggelar rapat evaluasi tahapan pemilu 2024, yang merupakan kegiatan terakhir pengawasan melekat y...