WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Kapolres Grobogan Bersama Perum Perhutani Kerjasama Guna Pengamanan Hutan dan Penegakan Hukum di Wilayah Pangkuan Hutan di Grobogan


GROBOGAN JMI,
 Perum Perhutani Kasatuan Pemangkuan Hutan di Wilayah Kabupaten Grobogan bersama Kepolisian Resort (Polres) Grobogan menandatangani MoU perjanjian kerjasama Pengamanan Hutan & Penegakan Hukum di wilayah Kabupaten Grobogan.

Kepolisian Resort (polres) Grobogan berkomitmen membantu Perum Perhutani dalam upaya pengamanan hutan dan penegakan hukum terhadap pelaku illegal logging.

Hal itu disampaikan Kapolres Grobogan pada acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pengamanan hutan dan penegakan hukum antara Polres Grobogan dan Perum Perhutani KPH Purwodadi, KPH Gundih, KPH Semarang dan KPH Telawa di Aula Jananuraga Polres Grobogan, Pada hari Senin tanggal (21/11/2022).

Penandatanganan kerjasama dengan Polres Grobogan tersebut dilakukan Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi, SiK,Msi bersama-sama dengan Administratur KPH Purwodadi, Administratur KPH Gundih, Administratur KPH Telawa dan Administratur KPH Semarang yang masing-masing KPH memiliki wilayah administrasi di Kabupaten Grobogan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Administratur dari masing-masing KPH, segenap Kepala Kepolisian Sektor (Polsek) Kabupaten Grobogan, Perwira Pembina (Pabin) dan Kepala Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) di lingkup KPH Purwodadi.

Pada kesempatan tersebut AKBP Benny Setyowadi,SIK, MSi menuturkan,” Hutan merupakan paru-paru dunia dan memiliki fungsi yang sangat strategis untuk menjaga kelangsungan peradaban di muka bumi,” Ucap Kapolres Grobogan.

Dikatakan oleh Kapolres Grobogan,”Perum Perhutani mempunyai mandat dan peran yang penting dalam menjaga ekosistem tersebut, begitupun dari sisi keekonomiannya sehingga dengan demikian, ada nilai bisnis dan pendapatan negara dari pengelolaan hutan yang nantinya akan kembali kepada kepentingan rakyat,”Ungkapnya.


Ditambahkan Kapolres Grobogan, “Polisi dalam hal ini khususnya Polres Grobogan, akan dengan senang hati membantu pihak Perhutani dalam menjaga aset negara dari kecurangan-kecurangan oleh pihak tertentu, yang mencoba mengambil keuntungan dengan cara melanggar hukum atau illegal logging,” tandas Kapolres Grobogan.

Melalui MoU ini, AKBP Benny Setyowadi mengungkapkan, “Untuk itu kami berharap setelah penandatanganan MoU ini kasus illegal logging di wilayah hukum Polres Grobogan akan turun, bahkan menjadi zero,” Harap AKBP Benny Setyowadi SIK, MSi

Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi, SiK, Msi menyebutkan bahwa, “Perjanjian kerjasama ini merupakan bentuk lanjutan dari kerjasama yang telah dibangun dan dilaksanakan, baik dalam bentuk pertukaran informasi, penanggulangan kebakaran hutan, penegakkan hukum, termasuk penanggulangan konflik sosial yang timbul dalam wilayah tugas masing-masing terutama di wilayah hukum penjagaan wilayah Perum Perhutani di Kabupaten Grobogan karena Proses penjagaan kawasan hutan tidak bisa sendiri-sendiri perlu kerjasama dan kolaborasi,”Ulas AKBP Benny Setyowadi,SIK,MSi.

Sementara itu Khaerudin,SHut, MM Administratur KPH Gundih yang mewakili Teman-teman Administratur KPH Purwodadi, KPH Telawa dan KPH Semarang, menyampaikan, “Ucapan terima kasih atas kerjasama yang dapat terus terjalin terutama dibidang Perlindungan hutan antara Perum Perhutani dan Kepolisian Resort Grobogan,”Ucap Khaerudin,SHut, MM.

Dikatakan oleh Khaerudin SHut, MM, “Mudah-mudahan dengan terjalinnya kerjasama antara Perum Perhutani dengan instansi penegak hukum, hutan di wilayah Kabupaten Grobogan dapat aman dan lestari, dan ada tren penurunan kasus illegal logging sejak tahun lalu,” Ungkapnya.

Khaerudin, SHut, MM berharap, melalui penandatanganan MoU ini akan berdampak signifikan dalam menekan kasus illegal logging di wilayah Kabupaten Grobogan juga pada tahun-tahun mendatang,”Ulasnya.

Ditegaskan oleh Khaerudin, SHut, MM,“Perhutani sendiri sangat mendukung penegakan hukum, dengan tetap berupaya menerapkan konsep 3 C (Cegah Masuk, Cegah Tebang, dan Cegah Angkut), demi menjaga kondusifitas wilayah hutan kita.Pungkas Khaerudin


Heru Gunawan/JMI/Red

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Peringati HUT Ke 27 Kabupaten Tanggamus, Pemkab Tanggamus Laksanakan Upacara Bendera dan Ziarah Kubur di Taman Makam Pahlawan

TANGGAMUS, JMI - Pemkab Tanggamus laksanakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-27 bertempat di lapangan Merdeka, Kel...