WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Bacaleg PAN Majalengka Overload, Optimis Bakal Raih Dua Digit Kursi DPRD

MAJALENGKA, JMI - Antusias kader Partai Amanat Nasional (PAN) yang siap maju dan bertarung dalam kontestasi pemilihan anggota DPRD Kabupaten Majalengka pada Pemilu serentak 2024 dinilai sangat tinggi, bahkan jumlahnya pun berlebih atau overload.

Hal tersebut diungkapkan Ketua DPD PAN Majalengka, H. Rona Firmansyah saat menggelar konferensi pers seusai dilakukannya penyerahan berkas daftar para bakal calon legislatif (bacaleg) di kantor KPU Majalengka, Jumat (12/5/2023).

Rona menyampaikan, bahwa dengan pencapaian jumlah kuota bacaleg yang melebihi batas maka PAN Majalengka menyatakan telah siap dan optimis memenangkan agenda politik lima tahunan tersebut.

"Insya Allah, kita 100 persen nyatakan siap sekali untuk memenangkan kontestasi politik pada Pemilu 2024 nanti," serunya.

Ia menyebut, dari 50 daftar bacaleg yang diserahkan ke KPU Majalengka terdiri 33 orang laki-laki berikut terpenuhinya kuota keterwakilan gender sesuai aturan, yakni sebanyak 17 perempuan.

Di antara jumlah keseluruhan tersebut, kata dia, terpasang 5 orang petahana dikombinasi dengan sentuhan dari kader yang memiliki role organisasi masyarakat, tokoh masyarakat, ulama hingga kaum milenial yang siap mendongkrak suara PAN di Majalengka.

"Ini artinya PAN optimis dan siap sekali meraih kemenangan kontestasi pileg pada Pemilu serentak 2024 di Kabupaten Majalengka. Insya Allah target minimalnya di angka 2 digit atau 10 kursi," tegasnya. 

Yaya Ruhiyat/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Kapolresta Tangerang Beri Bantuan Sembako Kepada Masyarakat yang Kurang Mampu

TANGERANG, JMI - Sebagai upaya membantu masyarakat kurang mampu, Kapolresta Tangerang  Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.I.K,....