Jorge Sampaoli |
Seperti diketahui pada babak penyisihan grup, Lionel Messi dan kawan-kawan terseok-seok. Hanya meraih satu kemenangan, satu kali seri dan satu kali kalah membuat Argentina berada di peringkat kedua.
Akhirnya Argentina di babak 16 bertemu Prancis dan kalah tragis 4-3. Dan semua kegagalan itu ditimpakan kepada Sampoli.
Lewat laman resmi mereka, AFA menyebut selain Sampaoli, dua orang lainnya juga diberhentikan yaitu pelatih fisik Jorge Desio dan analis video Matias Manna.
AFA belum menentukan siapakah sosok yang mereka tunjuk untuk menggantikan Sampaoli menuju pentas Copa America yang digelar di Brasil tahun depan.
Argentina tampil mengecewakan selama berpartisipasi di Piala Dunia 2018. Setelah hanya bermain imbang 1-1 kontra Islandia di partai pertama, Lionel Messi cs lalu dihajar Kroasia 0-3.
Argentina sukses lolos ke fase knock-out setelah secara dramatis mengalahkan Nigeria dengan skor 2-1 di partai terakhir fase grup.
Sayang laju Argentina harus terhenti di babak 16 besar setelah dikalahkan Prancis dengan skor 3-4. Prancis kemudian terus melaju hingga menjadi juara.
Sampaoli ditunjuk menjadi pelatih Argentina pada Mei 2017 lalu setelah sukses bersama Chile dan kemudian menukangi klub La Liga, Sevilla.
Sampaoli sempat memancing kontroversi setelah memutuskan tak memasukkan top skorer Serie, Mauro Icardi ke dalam skuat Piala Dunia.
0 komentar :
Posting Komentar