WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Solawat Burdah Bergema di Purwakarta


PURWAKARTA, JMI -- Dalam rangka menangkal virus corona atau covid-19, pada hari Sabtu 21 Maret 2020 pengurus partai PKB bersama anggota DPRD fraksi PKB di Purwakarta melaksanakan solawat Burdah yang dilaksanakan di kediaman ketua fraksi PKB Hidayat SThi.

Bapak Alaikasalam yang juga ketua komisi 2 DPRD kabupaten Purwakarta turut hadir hadir dalam solawat Burdah ini menyampaikan sambutan dan harapannya untuk Indonesia agar tabah menghadapi cobaan yang harus dilewati bersama, “solawat Burdah ini adalah intruksi dari DPP PKB dengan harapan bisa menenangkan hati mempertebal iman dan tabah dalam menghadapi cobaan akibat virus corona ini, dan harapan lainnya agar bisa menangkal merebaknya virus ini di Purwakarta bahkan Indonesia,” harapnya.

Beliau juga menghimbau supaya masyarakat tetap tenang tidak panik dan melakukan hidup bersih dengan sering mencuci tangan serta selalu waspada untuk menjaga kesehatan. "Dan untuk masyarakat diharap tidak panik dan tetap waspada juga melakukan hidup bersih dengan mencuci tangan, tidur yang cukup olahraga yang cukup untuk menjaga kesehatan," tutupnya.



DIAN PANDU WIYANA/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Rapat Paripurna DPRD Subang Tetapkan Dua Raperda Tentang Penyelenggaraan Pendidikan dan Penyusunan Produk Hukum

Subang, JMI - Penjabat (Pj.) Bupati Subang Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.cd Menghadiri Rapat Paripurna DPRD  yang bertempat di Ruan...