WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Ormas LAPBAS (Laskar Pendekar Banten Sejati) Berbagi Takjil


TANGERANG, JMI
- Ormas Lapbas ( Laskar Pendekar Banten Sejati) bagi - bagi takjil di Jl. Raya Daon - Kukun Kelurahan Sukatani, Kecamatan Rajeg, Di Depan Sekretariat Lapbas Ranting Sukatani. Minggu, (18/04/2021).

Di bulan Ramadhan yang suci dan penuh berkah ini, Ormas Lapbas yang di Ketuai Bung Poni sebagai Ketua Ranting Sukatani dan anggotanya, melakukan kegiatan bagi - bagi takjil yang dimana kegiatan ini dilakukan pukul 17.15 wib secara sederhana.

Sebanyak 200 bungkus snack di bagikan kepada para pengendara yang melintas, baik kendaraan bermotor dan mobil, serta para pedagang kaki lima.

Ketua Lsm dari Tamperak (Tameng Perjuangan Anti Korupsi) Bung Ahmad Sudita juga ikut hadir di kegiatan tersebut guna membantu rekan anggota Lapbas membagi - bagikan takjil.

Adapun dana yang di dapat Untuk kegiatan ini adalah hasil dari sumbangsih dari rekan - rekan anggota Lapbas yang bertujuan menciptakan jiwa sosial serta peduli kepada sesama.


Bung Poni sendiri mengatakan "Di Bulan Ramadhan ini kami berharap, apa yang kami lakukan dalam berbagi snack atau takjil ini bisa bermanfaat bagi para pengguna jalan yang sedang berpuasa, dan menjaga talisilaturrohim antar rekan anggota Lapbas sendiri, berharap Ranting Sukatani selalu Kompak dan Solid serta bisa bersinergi dengan Pemerintah setempat." kata Ketua Ranting Lapbas.

Di benarkan oleh ketua LSM Tamperak, Ahmad Sudita. "Kegiatan bagi - bagi makanan di Bulan Ramadhan adalah sesuatu hal yang sangat bagus karena besar pahalanya, dalam hadist Ibnu majah, Rosulullah saw bersabda "Siapa yang memberi makan buka puasa, ia akan mendapat pahala seperti orang yang berpuasa itu tanpa mengurangi pahalanya masing-masing." Kami dari JURNAL MEDIA Indonesia ikut duduk bersama di Sekretariat Ranting Lapbas Sukatani dan LSM Tamperak, serta Rekan Anggota Lapbas lainnya untuk buka bersama, Setelah kegiatan ini selesai Menjelang Magrib. 

"Kami ucapkan banyak Terimakasih kepada Ketua Ranting Lapbas, Bung Poni yang sudah menyambut kami dengan ramah serta mengajak kami untuk berbuka puasa bersama, suatu kehormatan bagi kami semoga Lapbas semakin Jaya dan Kompak selalu," ujar wartawan JURNAL MEDIA Indonesia, Suherman.

Dan Kegiatan ini di lakukan dengan mengikuti prokes sesuai anjuran Pemerintah.

Suherman/red/jmi
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Imigrasi Denpasar Deportasi 3 WNA Terkait Penyalahgunaan Izin Tinggal untuk Prostitusi

Denpasar, JMI - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar kembali melakukan deportasi terhadap tiga wanita warga negara asing (WNA) y...