WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Giat Musrenbang Desa Mekarsari Rangkasbitung Tahun Anggaran 2023


Lebak JMI
, Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa atau yang lebih dikenal dengan istilah Musrenbangdes adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan (stakeholder) desa untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPD) tahun anggaran 2023 yang direncanakan.

Bertempat di Aula Balai Desa, Pemerintah Desa Mekarsari telah melaksanakan kegiatan Musrenbang Desa yang dihadiri oleh unsur BPD, lembaga desa, UPT Pendidikan ,tokoh masyarakat serta Tim dari Kecamatan Rangkasbitung. (18/01/2022).

Sekretaris Desa atau Carik Desa Mekarsari Asmani mengatakan “Bahwa giat musrenbang ini merupakan serap Aspirasi masyarakat/warga Desa Mekarsari bisa diberikan melalui giat ini, agar dapat diketahui bersama, hal ini demi pembangunan Desa Mekarsari.” Ujarnya

Akhirnya disepakati program-program apa saja yang akan masuk ke dalam RKPDes Tahun Anggaran 2023. Program-program yang tertunda, yang tidak dapat dilaksanakan pada tahun anggaran 2022 karena adanya wabah Covid-19 akan menjadi prioritas dalam RKPDes Tahun 2023.

Sesuai amanat Pemerintah bahwa pembangunan yang direncanakan dan dilaksanakan, bukan melulu masalah pembangunan fisik tetapi juga harus meliputi masalah pemberdayaan masyarakat.

Dimana sektor ini menjadi sangat krusial untuk diperhatikan dan diprioritaskan agar masyarakat sedikit demi sedikit, setahap demi setahap mampu memberdayakan dirinya sendiri untuk memenuhi kebutuhan primer (dasar) dan kebutuhan sekunder, sehingga diharapkan tingkat kesejahteraan masyarakat akan semakin naik. Semoga dengan dilaksanakannya musrenbang desa, pembangunan desa akan semakin terarah serta tepat sasaran demi terwujudnya desa maju, Indonesia maju.


Duyoh/JMI/Red.

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Kapolresta Tangerang Beri Bantuan Sembako Kepada Masyarakat yang Kurang Mampu

TANGERANG, JMI - Sebagai upaya membantu masyarakat kurang mampu, Kapolresta Tangerang  Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.I.K,....