WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

ALKOWAR Labusel Peringati Hari PERS Nasional Bersama Pemkab Labusel


LABUHAN SELATAN, JMI
-- Aliansi komunikasi wartawan (ALKOWAR) Labusel yang merupakan suatu wadah persatuan berbagai media dari seluruh indonesia memperingati hari pers nasional 2021 bersama Pemkab Labusel, 
TNI/POLRI, Kejaksaan, Ormas dan Instansi Swasta di Aula Pendopo Santun berkata bijak berkarya (SBBK) Kota Pinang, Kab.Labuhanbatu Selatan (10/02/2021).

Sebagai ketua panitia, Roynal Silaban,SH mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Labusel dan seluruh undangan yang turut mendukung untuk terlaksananya acara tersebut dan dilengkapi dengan kata sambutan dari ketua ALKOWAR Labusel Herbet Manulang yang mengatakan,

"Kehadiran ALKOWAR di Labuhan Batu Selatan sebagai wadah wartawan yang siap menjadi mitra kerja pemerintah, kontrol sosial dan menjalankan kegiatan jurnalistik sesuai dengan kode etik agar terciptanya berita berita yang bermutu dan berimbang.

"Dalam sambutannya, ketua MPC Pemuda Pancasila H.Edimin dan merupakan calon Bupati yang memperolah suara terbanyak pada pilkada 2020 yang lalu mengucapkan selamat hari pers nasional dan semoga urusan semua lancar hingga pelantikan bupati/wakil nanti. Apabila semua sudah lancar dan kami sudah dilantik nanti, kami siap dikritik dan menerima masukan masukan dari kawan kawan wartawan dan masyarakat," ungkapnya.

Kapolsekta kota pinang AKP.Bambang G. Hutabarat,SH.MH dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan selamat hari pers nasional,"Saya harapkan kawan kawan dialkowar menyajikan berita yang profesional,akurat dan berimbang dan jangan memberitakan berdasarkan opini, Saya siap dikritik dan siap menerima masukan dan nasehat," ucapnya.

Bupati Labuhanbatu Selatan Wildan Aswan Tanjung SH,MH melalui Kabid Infokom Iskandar Zulkarnain,SP menyampaikan salam hangat dari Bupati dan membacakan pidato yang mengucapkan selamat hari pers nasional kepada insan pers yang ada diKabupaten Labuhanbatu Selatan.

Acara yang diawali dengan jalan santai keliling pendopo yang mematuhi protokol kesehatan dan ditutup dengan menyantuni anak yatim yang diserahkan oleh para panitia HPN dan pengurus ALKOWAR.

Novenry Sembiring/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Pj. Bupati Subang Saksikan langsung Pertandingan Persikas vs Bhayangkara FC dengan skor imbang 1-1

Subang, JMI - Penjabat Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd menyaksikan pertandinga Liga 2 antara Persikas Subang mengha...