Bandung, JMI - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku belum mendapat kepastian tanggal pengoperasian penuh Jalan Tol Cisumdawu yang sempat dibuka sementara untuk mudik Lebaran. “Belum, tapi janjinya dalam waktu dekat ini karena di Lebaran sudah di tes, hasilnya kan baik,” kata dia di Bandung, Rabu, 31 Mei 2023.
Ridwan Kamil mengatakan, jalan tol tersebut saat ini tinggal menunggu pengecekan terakhir serta merampungkan infrastruktur pendukungnya. “Sudah tidak ada isu-isu teknis, hanya marka jalan, lampu-lampu, itu yang perlu disempurnakan. Tapi kalau isu-isu seperti longsor itu saya kira sudah gak ada,” kata Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil berharap dalam hitungan minggu jalan tol tersebut sudah bisa beroperasi penuh. “Saya gak bisa memastikan, tapi harusnya dalam hitungan minggu ya,” kata dia.
Ridwan Kamil berharap Jalan Tol Cisumdawu bisa beroperasi secepatnya. Jalan tol tersebut dibutuhkan menjadi penyokong akas menuju Bandara Kertajati di Majalengka.
“Seiring dengan jamaah haji yang bisa kita terbangkan dari Kertajati, juga satu penerbangan Air Asia dari Kualalumpur, kita berharap secepatnya, supaya warga di Priangan bisa langsung ke bandara lebih mudah,” kata Ridwan Kamil.
VP Corporate Secretary & General Administration PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (BIJB) Dian Nurrahman sebelumnya mengatakan, 24 kloter jamaah haji dijadwalkan berangkat dari Bandara Kertajati mulai 28 Mei 2023 hingga 22 Juni 2023. “Total jamaah haji 8.848 orang. Ada petugas 5 orang tiap kloter. Jadi seluruhnya 8.968 orang, plus petugas,” kata dia pada Tempo, 29 Mei 2023.
Dian mengatakan, saat ini maskapai AirAsia Indonesia masih satu-satunya masakapai yang mengoperasikan layanan penerbangan di bandara Kertajati. “Itu baru dua kali satu minggu. Setiap Rabu dan Minggu tujuan Kualalumpur, Malaysia. Nanti sebentar lagi Super Air Jet, ini sudah mengajukan surat izin terbang dari Kertajati tujuan Kualalumpur,” kata dia.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menginstruksikan penyelesaian konstruksi Jalan Tol Cisumdawu pada awal Juni 2023 ini ,sehingga jalan tol sepanjang 62 kilometer tersebut dapat beroperasi penuh.
“Jalan Tol Cisumdawu merupakan proyek strategis nasional yang sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Segera operasionalkan dengan tetap mengutamakan kualitas, safety, dan estetika. Ruas Tol Cisumdawu sekaligus juga untuk mendukung operasional Bandara Kertajati," kata dia, dikutip dari situs Kementerian PUPR, 23 Mei 2023.
Saat ini baru Jalan Tol Cisumdawu seksi 1, 2, dan 3 yang beroperasi penuh yang menghubungkan Cileunyi Kabupaten Bandung dan Cimalaka Sumedang. Ruas 4-6 sempat dibuka fungsional pada arus mudik Lebaran lalu.
Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional DKI Jakarta-Jawa Barat Brawijaya mengatakan, terdapat penerapan teknologi khusus yakni geofoam EPS pada pembangunan Jalan Tol Cisumdawu Seksi 5A di Desa Cipamekar, Kecamatan Conggeang, Sumedang.
“Pada Seksi 5A ini, terdapat bagian tanah labil dan berair sehingga tidak bisa ditangani dengan urugan atau konstruksi biasa. Ini yang pertama dikerjakan dengan skala massal dengan volume hampir 40 ribu m3. Timbunan ringan ini akan mengurangi risiko longsor," kata Brawijaya, dikutip dari keterangannya.
Teknolog geofoam EPS menggunakan material berbentuk balok dengan bobot relatif ringan untuk menahan lapisan tanah yang labil. ”Kelebihan utama dari geofoam adalah bebannya yang ringan. Sebagai perbandingan berat tanah timbunan adalah 1800 kg per m3, sedangkan berat geofoam hanya 25 kg per m3," kata dia.
Sumber: Tempo.co
Editor: Saddam Al-Khadafi
0 komentar :
Posting Komentar