WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Willy Patria SE.M.Si Berikan Arahan dalam Rapat Musrenbang Desa Gembong

Tangerang, JMI - Pemerintah Desa Gembong , Kecamatan Balaraja gelar Musrenbang yang di hadiri oleh Camat Balaraja Willy Patria SE.M.Si ,acara ini berjalan dengan lancar dan penuh semangat pembangunan, Jum'at (15/09/23). 

Dalam acara Musrenbang ini Willy Patria memberikan masukan terkait rencana pembangunan di Desa Gembong, Willy meminta agar semua usulan pembangunan dari tingkat bawah  harus diserap secara maksimal, baik infrastruktur, kesehatan, pendidikan maupun pemberdayaan masyarakat. 

" Apa yang di butuhkan oleh masyarakat jangan ada yang di tolak, tapi harus di rumuskan dan di susun secara skala prioritas " Terang Willy Patria. 

Willy Patria juga memberikan masukan terhadap pengelolaan aset daerah yang bisa di jadikan sumber pendapatan asli desa, agar di buatkan PERDES ( Peraturan Desa ) , supaya dapat di kelola dengan baik. 

Selain itu terkait pengelolaan sampah juga menjadi pembahasan dalam acara musrenbang ini, karena penanganan problem sampah ini memerlukan trobosan untuk penyelesaiannya , serta memerlukan kerjasama dengan dinas terkait guna mencari solusi terbaik. 
Sedangkan dari sisi kesehatan Open Defecation Free (ODF) pembanguan sanitasi yang sudah ada perlu di lanjutkan, agar dapat sesuai dengan standar kesehatan yang ada, dalam hal ini sudah ada 60 sanitasi yang telah di bangun di Desa Gembong untuk penanganan (ODF) , selain itu Desa Gembong juga telah membangun 10 Sanitasi untuk penanganan (ODF) dari dana Desa. 

Menurut data yang di peroleh ada 20 kasus stunting yang ada di Desa Gembong, stunting merupakan permasalahan tumbuh kembang anak yang tidak sesuai dengan umurnya, dalam hal ini Kepala Puskesmas Desa Gembong berharap agar masyarakat dapat secara berkala memeriksakan kesehatan putra putrinya ke Posyandu yang telah ada, di Desa Gembong kini telah tersedia 11 titik lokasi posyandu, hal ini di harapkan dapat mempermudah masyarakat dalam mendapatkan akses kesehatan. 

Hadir dalam Acara ini, Camat Balaraja, Kepala Desa Gembong, Ketua BPD, Kepala Puskesmas Gembong, Babinsa, Binamas, Perwakilan Sekolah, Tokoh Masyarakat, dan Jajaran Perangkat Desa Gembong.

Pewarta : Jaro Mukri
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Prof H Amran Suadi Optimis Kaspudin Nor Lolos Menjadi Dewas KPK

JAKARTA, JMI – Sebanyak 146 calon Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dinyatakan lolos pada seleksi admi...