Depok, JMI - Polres Metro Depok memanen 2 ton jagung dengan lahan 600 meter di kawasan Pancoran Mas, Depok. Kegiatan tersebut mendukung program ketahanan pangan pemerintah.
Kapolres Metro Depok Kombes Abdul Waras memimpin kegiatan memanen di kawasan tersebut pada Kamis (5/6/2025). Acara tersebut juga dihadiri Kapolsek Pancoran Mas AKP Hartono beserta PJU Polres Metro Depok.
"Jadi, dalam rangka mendukung program dari Bapak Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto tentang Asta Cita tentang ketahanan pangan, ini ditindaklanjuti dan direspons oleh Bapak Kapolri dengan langkah-langkah konkret untuk bisa mendukungnya," kata Kombes Abdul kepada wartawan.
"Nah, tentu dalam mendukung program ketahanan pangan, khususnya masalah jagung, ini disesuaikan dengan potensi yang ada di masing-masing polda dan kita di Polres Depok ini," tambahnya.
Baca juga:
Babak Baru Bocah Depok Main Skateboard Ditendang Bapak-bapak
Abdul Waras mengatakan lahan yang terbatas membuat polisi dan TNI bekerja sama dengan warga sekitar. Bentuk kerja sama ini menghasilkan panen 2 ton jagung.
"Dan hari ini kita lakukan panen, ya Pak
Haji, alhamdulillah ini luar biasa hasilnya. Jagung manis ini bisa
dimanfaatkan, satu, untuk mendukung perekonomian, yang kedua juga tentu untuk
mendukung ketahanan pangan di lingkungan kita," tuturnya.
Baca juga:
Bocah Ditendang Bapak-bapak Saat Main Skateboard di Depok Lapor Polisi
Pada kesempatan yang sama, pengelola lahan jagung, Dawam, mengatakan, dalam
waktu 3 bulan, panen jagung bisa dilakukan di lahan seluas 600 meter. Hasilnya,
bisa mendapatkan 10 karung, yakni 2 ton jagung.
"Sekitar 500- 600 meter lahannya. Ya, 10 karunglah, 2 ton. Jangkanya 3
bulan sudah bisa panen. Di sini sudah berkali-kali (panen), kemarin juga
dipanen di belakang rumah kita, terus di depan sini sudah, betul ini yang
terakhir, yang panen terakhir," kata Dawam.
Sumber: detiknews

0 komentar :
Posting Komentar