Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar, La Illaha Illallahu Wallahu Akbar, Allahu Akbar Wa lillahil hamdu
Kisah nabi IbrahimAs sebagaimana di perintahkan oleh Allah menyembelih putranya yang juga seorang nabi yang bernama Ismail As sesungguhnya Allah SWT sedang menguji dan mengajarkan umat manusia unuk beribadah dan taat kepada perintah Allah,
Selain itu kisah nabi Ibrahim, Allah sesungguhnya juga mengajarkan kepada manusia agar mau berjuang Ikhlas, sabar serta berkorban karena Allah,
Demikian juga terhadap ketaatan nabi Ismail As kepada Allah juga sebagai ketauladan seorang anak yang patuh dan hormat pada seorang ayahnya walaupun harus mengorbankan nyawanya,
Kisah nabi Ibrahim juga memberikan contoh bagi umat manusia dalam kehidupan keluarga yang beriman dan bertaqwa sehingga Ibrahim dan istri-istrinya serta anak-anaknya di berikan kekuatan mental dan hidup rukun dalam keluarga, kemudian Allah berikan nabi Ibrahim anak-anak yang soleh sebagaimana nabi Ismail yang dilahirkan oleh ibu hajar dan nabi Ishaq As di lahirkan oleh Siti sahra dan selanjutnya nabi Ishaq memiliki anak yang juga seorang nabi, yaitu Ya'qub begitu juga nabi Ya'qub memiliki anak seorang nabi, yaitu nabi Yusuf As, oleh karena itulah sehingga Ibrahim di juluki bapak para nabi dan dalam sholat umat muslim selain selalu memberi salam kepada rasulullah Muhammad SAW juga memberikan salam kepada nabi Ibrahim As.
Kisah nabi Ibrahim banyak mengandung hikmah dalam pengorbanan Ibrahim dan Ismail adalah bentuk perjuangan manusia dalam mencapai kebahagiaan yang di dasari dengan Iman dan ketaqwaan manusia kepada Allah SWT, yaitu selanjutnya melalui hewan quban di hari idul adha umat Islam dalam kehidupan sosial dan bermasyarakat manusia diajarkan agar sentiasa saling mengasihi dalam kebersamaan dan kebahagiaan
Demikian catatan kecil dari malam menjelang hari raya idul adha ini semoga kisah dari nabi Ibrahim menjadi tauladan buat kita dan semoga juga pahala kurban dari ibadah Haji seluruh umat Islam di dunia di terima oleh Allah SWT, Aaminn.
Selamat Hari Raya Idul Adha
Mohon Maaf Lahir Batin.
Salam hormat,
KASPUDIN NOR
Advokat, akademisi, Anggota Dewan Pakar Ucmi, Wakil Sekretaris MUI Pusat Komisi Hukum Dan Hak Azasi Manusia Bidang Pengkajian.
0 komentar :
Posting Komentar