WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

LBH AVATAR Menyelenggarakan Rapat Kerja Pertama

TANGERANG, JMI -- LBH AVATAR (Lembaga Bantuan Hukum Advokat Tangerang Raya) menyelenggarakan rapat kerja pertama pada Jumat 29 November 2019 bertempat di Rumah Makan ibu Hj. Aten Sutan jalan Teuku Umar, Karawaci kota Tangerang-Banten.

Acara Raker dihadiri oleh seluruh pengurus LBH AVATAR Tangerang Raya dari seluruh bidang yang ada, nampak hadir dewan pembina : H. Samsi, S.H., M.H., dewan penasehat Jon Henry, S.H., M.H. kemudian Ridwan Arifin, S.H selaku ketua, Mulyadi, S.H wakil ketua, sekretaris : Ubaydillah, S.H., M.H. wakil sekretaris Arpinsi, S.H.b. bendahara Nur Mawardi, S.H. bidang pendidikan Gelora Surya Darma, S.H. bidang kerjasama Kanwil Kemenkumhan Tri Octiandi, S.H. bidang kerjasama biro hukum Andrea A Piri, S.H. Bidang Kerjasama Lapas & Rutan Coki Siregar, S.H. Bidang Kerjasama Kesbangpol Sukri, S.H.

Bidang Kerjasama Birokrasi Pemerintah Irwansyah, S.H. Bidang Kerjasama Internasional Agus Susanto, S.H. Bidang Perlindungan Perempuan & Anak yaitu Annisa, S.H. kemudian Bidang Publikasi Media Online Mohamad Guruh, S.H. Bidang Pengawasan Lembaga Deni Sukowaty, S.H, Bidang Pengembangan Lembaga Angga Maulana, S.H. Bidang Hubungan Masyarakat Arifin, S.H. Bidang Pembelaan Lembaga Muh Saleh Marasabessy, S.H. Bidang Kajian Hukum & Perundang-undangan Handri, S.H. Bidang Internal Audit Iriwansyah, S.H. Bidang Magang Deswandi, S.H.

Ketua Panitia Ubaydillah, SH, MH, dalam sambutannya memaparkan bahwa RAKER ini dilaksanakan sebagai bagian dari pembiasaan berorganisasi secara benar, karena LBH AVATAR berkeinginan membentuk institusi yang handal dan profesional.

Menurut ketua LBH AVATAR Ridwan Aripin, SH mengatakan "Tantangan kelembagaan ke depan akan semakin berat, sehingga butuh kerjasama dan etos kerja yang baik, agar program kerja yang disusun bisa dilaksanakan dengan baik,” katanya.


YUNADIN/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Prof H Amran Suadi Optimis Kaspudin Nor Lolos Menjadi Dewas KPK

JAKARTA, JMI – Sebanyak 146 calon Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dinyatakan lolos pada seleksi admi...