WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Lembaga Swadaya Masyarakat Kalijaga Angkat Bicara Soal Bantuan Stimulan Puso di Kabupaten Grobogan

Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Kalijaga Grobogan (Sutrisno)

GROBOGAN, JMI - Menyikapi persoalan perihal adanya bantuan stimulan puso di Kabupaten Grobogan Jawa Tengah yang sudah di terima oleh para petani akibat terdampak bencana banjir di Tahun 2023 kini bantuan tersebut sudah terialisasi dengan jumlah kisaran sebesar Rp. 8.000.000 (Delapan Juta Rupiah) untuk lahan sawah per hektarnya bagi petani pengaju bantuan puso,dalam data yang kami miliki bahwa tidak semua pengaju bantuan mendapatkannya,namun sungguh disayangkan  bantuan stimulan puso di Grobogan diduga banyak persoalan dan banyak menui kritik dari berbagai pihak.

Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Yayasan Kalijaga (Sutrisno) mulai angkat bicara soal adanya kontroversi bantuan stimulan puso tepatnya di desa Bringin dan desa Klampok yang masih semprawut bahkan hingga saat ini masih banyak pertanyaan dan karaguan,menurutnya bantuan stimulan puso sudah turun pada Minggu terakhir Desember 2024,namun di terima para petani pada Minggu pertama bulan Januari 2025 dan itu pun sempat banyak menuai kritik dari petani penerima bantuan yang sebenarnya,seperti halnya di desa Bringin dan Desa Klampok Kecamatan Godong serta 7 kecamatan yang lain,seharusnya penerima bantuan stimulan puso mendapatkan bantuan Rp.8.000.000(Delapan Juta) per hektarnya namun kenyataannya berbeda ,bahkan di kedua desa tersebut sempat  di adakan pertemuan hingga dua kali di balai desa karena kebingungannya dari ketua kelompok tani sendiri tidak menerapkan sistem sesuai prosedur, justru mengambil keputusan kebijakan dengan sebatas saran dan masukan dari BPBD, dugaan saya kebijakan tersebut mengikuti masukan arahan dari pihak lain akhirnya ketua kelompok tani tersebut mengambil keputusan kebijakan sendiri tanpa ada musyawarah kesepakatan  bersama dengan pihak penerima bantuan, akhirnya uang tersebut di bagi petani lain dengan nominal berfariasi seolah dan seakan sudah terkoordinasi sebelumnya,bahkan informasi yang kita dapat kebijakan tersebut atas intruksi dan arahan dari BPBD Kabupaten Grobogan.ujar Sutrisno di kantornya yang berada di komplek ruko mandiri kencana Purwodadi pada Hari Jumat 14/02/2025

Yang Jelas menurut kami dari  bantuan stimulan puso tersebut banyak kejanggalan serta mekanisme yang tidak sesuai regulasi aturan yang sudah di tetapkan sesuai SK Bupati Grobogan maupun BNPB,bahkan di duga terkesan ada arahan tersendiri sehingga dibuatlah pemerataan dari petani yang terdampak  namun seolah dalam LPJ laporannya tetap sesuai dengan regulasi, silahkan mereka bersetetmen sudah sesuai regulasi dan pelaksanaanya dan itu gak mereka,tinggal nanti tunggu pembuktiaannya.lungkap Sutrisno

Sutrisno juga menjelaskan terkait pernyataan Presiden RI Joko Widodo bersama Pejabat kementrian saat berkunjung di Kabupaten Grobogan pada bulan Januari 2024 untuk memberikan bantuan bagi para petani yang terdampak adanya musibah banjir Tahun 2023,dalam penyampaiannya bantuan puso ini harus tepat sasaran dan jangan ada yang berani main -main.

Menurut Sutrisno apa yang di sampaikan Presiden Joko Widodo pada waktu itu sudah sangat jelas,jangan ada yang berani main-main.Tegas Sutrisno

Selain itu dalam penyampaiannya dengan  awak media Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Yayasan Kalijaga (Sutrisno) dirinya punya beberapa data penguat maupun data penunjang lain, menurut kami jelas itu sudah menyalahi aturan dan tidak sesuai apa yang menjadi regulasi dari apa yang sudah di tetapkan Pemerintah.

Kami akan secepatnya berkoordinasi dengan Aparat Penegak Hukum,baik Kepolisian Maupun Kejaksaan agar bisa mengusut tuntas terkait dugaan adanya penyelewengan dana bantuan stimulan puso di Kabupaten Grobogan yang memakan anggaran dari dana APBN senilai Tujuh Milyar lebih .kata Sutrisno

 

Pewarta: Heru Gunawan

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar



BERITA TERKINI

Jadwal Contraflow, One Way dan Ganjil Genap Arus Mudik 2025

Kendaraan Keluar Jakarta via Tol Cikampek Utama (Foto: dok Jasa Marga) JURNALMEDIAIndonesia - Korlantas Polri telah menyiapkan sejumlah rek...