WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

PERUMDA TRS Subang Laksanakan Perbaikan Intake Tanjung Siang, Harapkan Tidak Ada Lagi Off Distribusi Air Lancar Bagi 2500 Pelanggan

Direktur utama perumda TRS Subang Lukman Nurhakim saat memberikan keterangan pers kepada awak media

SUBANG, JMI – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Rangga Subang (TRS) resmi menyelesaikan perbaikan intake Tanjungsiang. Dengan selesainya perbaikan ini, diharapkan distribusi air ke pelanggan di wilayah Tanjungsiang kembali lancar tanpa adanya gangguan.

Direktur Utama Perumda Tirta Rangga Subang, Lukman Nurhakim,  saat menyampaikan keterangan pers di kantornya kepada awak media pada Sabtu,,8/2/2025.

Lukman menyampaikan rasa syukur atas tuntasnya perbaikan tersebut.
“Alhamdulillah. bersyukur kami panjatkan. Kami sudah menuntaskan perbaikan intake Tanjungsiang,” ujarnya.

Lebih lanjut,"Lukman menegaskan bahwa setelah perbaikan ini, pihaknya menargetkan tidak ada lagi off distribusi bagi 2.500 pelanggan di wilayah Tanjungsiang. Hal ini dikarenakan adanya modifikasi pada intake yang telah dilakukan oleh tim teknis TRS.

“Dengan perbaikan ini, targetnya tidak akan ada lagi off distribusi ke 2.500 pelanggan di Tanjungsiang. Kami sudah lakukan modifikasi intake,” jelasnya.

Lukman ,"menambahkan bahwa tim teknik akan melakukan evaluasi dalam sepekan ke depan untuk memastikan stabilitas sistem distribusi air setelah perbaikan dilakukan.

“Tim teknik dalam seminggu ke depan akan lakukan evaluasi,” tambahnya.

Perbaikan intake ini merupakan langkah strategis Perumda Tirta Rangga Subang dalam meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, khususnya di wilayah Tanjungsiang, yang sebelumnya sempat mengalami kendala distribusi air.

Pihak Perumda TRS ,mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika masih terjadi gangguan distribusi agar dapat segera ditindaklanjuti oleh tim teknis.

 

Pewarta: Agus Hamdan

Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar



BERITA TERKINI

Rapat Paripurna DPRD Kota Lubuk Linggau Akan Bahasa 15 Raperda Masut Propemperda Tahun 2025

LUBUK LINGGAU, JMI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Lubuklinggau menggelar rapat paripurna dalam rangka penetapan Program Pembe...