WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Bupati Mesuji Membuka Acara Club Adventure Trial Dalam Rangka Memeriahkan HUT Mesuji Ke-11 Tahun

MESUJI, JMI -- Club Adventure Trial Mesuji (ATM) bersama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji mengadakan touring motor trial, Sabtu, 02 /11/2019.

Hal ini diselenggarakan tentunya dalam rangka turut serta menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mesuji yang ke-11, untuk peserta seluruhnya berasal dari wilayah kabupaten/kota di provinsi lampung ,serta dari luar provinsi Lampung yaitu berasal dari Sumatera selatan dan Bandung.

Dalam kesempatan ini, Pelaksana tugas (Plt) Bupati Mesuji, H.Saply.TH menyampaikan "selamat bertanding kepada para peserta dari Mesuji dan dari luar Mesuji yang telah datang dan siap melakukan touring di Bumi Ragab Begawe Caram itu," ucapnya.

“Berhati-hati dalam perjalanan, semoga tidak ada halangan apapun dan sampai di garis finish dengan selamat," ujarnya.

Selanjutnya Saply juga mengatakan, bahwa pihaknya sangatlah mendukung adanya event touring motor trial ini. Sebab, dengan adanya kegiatan seperti ini masyarakat diluar Mesuji bisa melihat dan tahu objek-objek wisata yang ada di Mesuji. Selain itu, banyaknya peserta yang berasal dari luar Mesuji akan mengikis image negatif atau kesan angker tentang Mesuji yang selama ini dikenal.

“Harapannya, dengan Event-event seperti ini, Kabupaten Mesuji bisa semakin dikenal oleh masyarakat kabupaten/kota yang ada di provinsi Lampung maupun dari luar Lampung. Dan bisa mengikis citra buruk tentang Mesuji, bahwa selama ini disini aman tentram dan damai," tutupnya.


DEDI/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Prof H Amran Suadi Optimis Kaspudin Nor Lolos Menjadi Dewas KPK

JAKARTA, JMI – Sebanyak 146 calon Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dinyatakan lolos pada seleksi admi...