WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Menjelang Natal dan Tahun Baru 2020 Kater Kalideres Lepas Tiga Bus Gratis

JAKARTA, JMI -- Kementerian Perhubungan telah memberangkatkan 33 Bus untuk pemudik gratis jelang Natal dan Tahun Baru 2020 yang tersebar di lima terminal yang ada di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Lima terminal tersebut diantaranya Terminal Pulo Gebang, Kampung Rambutan, Jati Jajar, Poris Plawat dan Kalideres, Pelepasan para pemudik tersebut di lakukan secara serentak di lima lokasi tersebut.

Kepala terminal Kalideres Revi Zulkarnain menjelaskan, mudik gratis jelang Natal dan tahun baru 2020 ini adalah program dari kementerian perhubungan darat menyediakan sebanyak 33 bus gratis untuk pemudik, Sabtu (21/12/2019).

"Total secara keseluruhan bus yang di berangkatkan secara serentak tadi pagi ada 33 Bus, untuk acara seremonial yang di lepas oleh Dirjen kementerian perhubungan darat Budi Setiyadi di terminal pulau Gebang," ujar Revi.

Lebih lanjut Revi menjelaskan, "untuk di terminal Kalideres ada tiga bus yang sudah kita berangkatkan tadi pagi dalam program jelang Natal dan tahun baru 2020," jelasnya.

"Ada Tiga Bus yang sudah kita berangkatkan tadi yaitu dua bus mudik ke Jogja dan satu Bus lagi mudik ke Solo, Jawa Tengah," ujar Revi

Untuk lonjakan penumpang yang akan mudik natal dan tahun baru ia memperkirakan sore ini sampai besok akan menjadi puncak arus mudik.

"Mungkin sore ini sampai besok akan menjadi Puncak arus mudik, ungkap Revi sejak pagi para penumpang sudah mulai berdatangan memadati terminal Kalideres," tutupnya.


CUNCUN/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Ormas Pejuang Marhaenis PMN Kabupaten Grobogan Serahkan SK PKK Ke-19 Kecamatan

GROBOGAN, JMI - Ormas Pejuang Marhaenis Nusantara Kabupaten Grobogan mengadakan rapat koordinasi (Rakor) serta penyerahan Surat...