WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Kepala Desa Simpang Mesuji: Rumah Isolasi adalah Rumah Pencegahan Covid-19

MESUJI, JMI -- Demi menjaga stabilitasi tak terkontaminasi dari Virus Covid-19 (corona) "SUPARDI" Kepala Desa Simpang Mesuji siapkan rumah isolasi bagi pendatang atau pemudik dari luar propinsi/kota, maupun luar Negeri di Desanya, Selasa (21/04/2020).

Rumah isolasi tersebut berlokasi di SMPN 01 Mesuji Kecamatan Simpang Pematang ini di pergunakan untuk sementara selama masih merebaknya Virus Corona.

“Walaupun Kabupaten Mesuji khusus simpang Mesuji dalam status zona aman, tetapi tidak menutup kemungkinan akan terjangkit, jika banyak warga yang baru datang tetapi tidak segera di periksa atau di karantinakan. Maka dari itu kita menyiapkan rumah isolasi bagi warga yang baru datang dari luar Kabupaten Mesuji.

Kemudian saya menghimbau kepada warganya untuk tidak mudik, selalu menjaga kebersihan diri, menjaga jarak, dan selalu menggunakan masker dan apa bila ada warga/tetangganya datang luar kota tidak melaporkan diri, segera arahkan untuk melaporkan diri kepada Rt/Rw setempat, karena pencegahan itu lebih baik dari pada mengobati. Saya ingatkan kepada warga saya untuk terus lakukan upaya pencegahan,ikuti aturan pemerintah (pak Bupati)," tegasnya.

“Ada beberapa ketentuan warga datang/mudik, siap dan wajib diisolasi di rumah isolasi, wajib lapor jika ada kerabat yang baru datang, segera laporan Posko relawan Covid 19 atau relawan di rumah isolasi, isolasi akan berlangsung selama 14 hari. Ingat, sayangi keluarga anda di Kampung kalau sudah terjangkit tidak ada guna lagi.

Dedi/Hd/JMI/RED
Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Peringatan Hari Santri 2024, Tingkat Kabupaten Subang Bertempat di Alun-alun Subang

Subang, JMI  - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Subang, H. Asep Nuroni, S.Sos., M.Si., didampingi oleh Ketua Dharma Wanita Pe...