WWW.JURNAL MEDIA INDONESIA.COM

Rapat Koordinasi Anggota Task Force GMP RI1 Komando 03 Lampung


Lampung JMI
- Rapat Koordinasi (Rakor) anggota Task Force GMP RI.1 Komando 03 Lampung adalah bagian untuk menjaga kinerja anggota agar mampu menghasilkan capaian yang berkualitas dan menyelesaikan berbagai persoalan kinerja secara tuntas.

Rapat koordinasi di pimpin Wakil Pimpinan GMPRI 1 Wilayah Lampung  M. Nasir mengatakan kepada seluruh anggota untuk bersatu padu untuk mensukseskan kegiatan dan mempererat hubungan silaturahmi juga persaudaraan

 

"Bersatu padu untuk mensukseskan kegiatan dan evaluasi dalam setiap kegiatan ini sangat penting dan berharga. Terbukti mempererat hubungan silaturahmi juga persaudaraan,” kata M. Nasir dalam sambutannya pada kegiatan Rakor pada Rabu (02/02/2022).

 

Melalui kegiatan ini M. Nasir mengajak seluruh jajaran di GMP RI 1 Komando Lampung untuk terus kompak, membangun gotong royong, kolaborasi, dan bersinergi dalam hal apa pun terkait pelaksanaan tugas dan fungsi GMP RI 1.

 

"Saya minta seluruh anggota jajaran untuk terus introspeksi dan memantaskan diri untuk mendukung kemajuan organisasi," ujarnya.

 

M Nasir mengharapkan  "Semoga kegiatan ini berjalan lancar, sesuai dengan yang diharapkan, dan tentunya mampu menjadi pendorong bagi peningkatan kinerja Organisasi dimasa yang akan datang," tutupnya.

Rakor ini bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap capaian kinerja seluruh Anggota Task Force Garuda Macan Putih RI.1 selaku lembaga yang membantu dan bersinergi dengan Pemerintah Pusat maupun Pemerinah Daerah terutama dibidang keamanan di Lingkungan dan selalu melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.


M. Nasir/JMI/Red.

 

 


Share on Google Plus

0 komentar :

Posting Komentar

Berita Terkini

Prof H Amran Suadi Optimis Kaspudin Nor Lolos Menjadi Dewas KPK

JAKARTA, JMI – Sebanyak 146 calon Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dinyatakan lolos pada seleksi admi...